Sulawesi Selatan masuk 8 besar kelulusan Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023. Pendaftar 26.151 siswa, diterima 6.103 siswa dengan ketetatan 23.34 siswa. Secara nasional, SNBP merupakan jalur masuk perguruan tinggi negeri (PTN) tanpa tes, yakni menggunakan nilai akademik dengan 143.805 siswa lolos SNBP. Pengumuman telah dikeluarkan secara nasional. Ini adalah jalur prestasi akademik ditambah dengan sertifikat juara baik lomba akademik maupun non akademik dengan eligible yang sudah ditentukan. Untuk menghadapi SNBP beberapa langkah telah dilalui dengan membuat kegiatan Kampus Expo, Pelibatan Alumni Akademisi, Webinar bersama mahasiswa alumni, dan berbagai strategi dan yang tentunya paling penting adalah rata-rata nilai rapor siswa kelas XII yang masuk eligible untuk mata pelajaran tertentu.
SMAN 2 Sidrap tahun ini lulus SNBP 2023 tembus beberapa universitas TOP di lndonesia termasuk Universitas Indonesia, Institut Tekhnologi Bandung, UNHAS, dan UNM. Tentu salah satu program kelulusannya adalah mengikuti alumni sebelumnya. Kepala UPT SMAN 2 Sidrap yang baru dilantik akhir januari 2023 Bapak Siswadi, S.Pd.I., M.Si mengatakan bahwa usaha telah ditempuh dengan hasil yang sudah kita raih, terima kasih anak-anakku yang sudah lulus di jalur SNBP dan yang belum lulus masih ada jalur lain yaitu jalur UTBK, Jalur mandiri, dan jalur lainnya yang disiapkan tiap kampus. Koordinasi dilakukan bersama wakil kepala sekolah bidang Kurikulum dan Humas serta guru SMAN 2 Sidrap untuk mendampingi siswa dalam memberi informasi dan mendampingi sampai pada tahap pendaftaran.
Ini bukan alumni pertama yang lulus di Universitas Indonesia dan Universitas Tekhnologi Bandung tapi ada juga alumni tahun-tahun sebelumnya, 8 (delapan) siswa di Universitas Hasanuddin, dan 6 (enam) Siswa di Universitas Negeri Makassar. Ada 16 siswa SMAN 2 Sidrap yang lulus tahun ini jalur bebas tes SNBP dan sementara menunggu pengumuman SPANPTKIN, Politeknik, Poltekes dll Dengan hasil ini menegaskan bahwa siswa SMAN 2 Sidrap bisa bersaing secara nasional. Kamu boleh gagal sekarang, tapi ingat kesempatan untuk sukses yang jauh lebih banyak sudah menunggu di depan. Jadi ayo ayo ayo. Kalian sudah hebat bisa bertahan hingga lulus SMA! Jadi jangan menyerah, sebab kegagalan nyata adanya jika kamu menyerah.
- Zarkasih Nur jurusan Teknik Pertambangan dan Perminyakan Universitas Tekhnologi Bandung.
- Fatimah Guntur jurusan Farmasi Universitas Indonesia.
- Nurul Annisa jurusan Kehutanan Universitas Hasanuddin.
- Fadillah Rahmajurusan Proteksi Tanaman Universitas Hasanuddin.
- Adhariyanti Sinrere jurusan Agribisnis Universitas Hasanuddin.
- Muqhirah Ayum jurusan Pendidikan IPA Bilingual Universitas Negeri Makassar .
- Widya Alifia jurusan Desain Komunikasi Visual Universitas Negeri Makassar .
- Serli jurusan Hukum Administrasi Negera Universitas Hasanuddin.
- Anggun jurusan Sastra Inggris Universitas Negeri Makassar.
- Kurnia Ramadhani Anwar jurusan Pendidikan Biologi Universitas Negeri Makassar.
- Nuril Ismi jurusan Budadaya Perairan Universitas Hasanuddin.
- Ana Kurnia jurusan Konservasi Hutan Universitas Hasanuddin.
- Nur Qalbi Musdalifah jurusan Manajemen Sumber Daya Perairan Universitas Hasanuddin.
- Muhammad Yusuf Syahputra jurusan Pendidikan Seni Rupa.
- Rhana Zahra Farahdina jurusan jurusan Pendidikan TIK Universitas Hasanuddin.
- Danila jurusan Antropologi Sosial Universitas Hasanuddin.